Minggu, 11 Juli 2010

Excel 2007 – Jadikan Snapshot Lalu Tampilkan pada Dokumen Lain

Tips17
Snapshot Seleksi data di Microsoft Excel yang akan dijadikan snapshot. Selanjutnya, copy sebagai gambar.

Hanya sebagian kecil dari tabel yang hendak ditampilkan pada dokumen lain, tetapi akan merepotkan jika harus menyalin seluruh file.

Tips Kini, pada Microsoft Excel 2007 untuk menampilkan seluruh data tabel worksheet yang berbeda tidak harus rumit. Untuk menyisipkan tabel pada aplikasi lain pun tidak harus berupa lampiran dokumen Microsoft Excel seutuhnya. Anda bisa me­ngam­bil gambaran atau snapshot pada data-data tertentu kemudian menyalinnya di tempat lain. Tidak hanya data pada tabel saja yang dapat ditampilkan, Anda pun bisa mengambil snapshot dari chart atau grafik yang sudah jadi.

Anda bisa mencoba membuat snapshot dari tabel dengan cara berikut ini. Langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah menyeleksi sebagian data dalam tabel yang hendak diambil sebagai snapshot. Langkah berikutnya, bukalah tab “Home” yang terdapat di bawah menu utama Microsoft Excel. Pada bagian “Clipboard”, klik tanda panah kecil di bawah menu “Paste”. Setelah menu dropdown-nya muncul, pilih “As Picture” lalu “Copy As Picture”.

Nantinya, ada tampilan pilihan dan jenis snapshot yang akan diambil. Setelah snapshot diambil, kini bagian dari tabel yang telah Anda seleksi telah menjadi gambar yang bisa Anda “pas­te” di bagian mana pun di worksheet ataupun di aplikasi lain, misalnya Microsoft Word atau e-mail client.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar