Senin, 23 Agustus 2010

Windows 7 – Optimalisasi IE 8 dengan File DLL

Banyak aplikasi browser yang dapat digunakan, tetapi Internet Explorer tetap menjadi andalan sebagian pengguna PC. Bagaimana supaya aplikasi besutan Microsoft tersebut lebih bertenaga?

tips5
Register DLL Dengan perintah singkat melalui Command Prompt, Anda dapat meningkatkan kinerja internet Explorer 8.

TipS Meskipun saat ini banyak ditawarkan browser alternatif, seperti Opera, Firefox, Google Chrome, dan sebagainya, Internet Explore (IE) masih menjadi browser yang dapat diandalkan banyak pengguna PC. Di dalam IE versi terbaru ada banyak hal menarik yang “disuntikkan” oleh Microsoft sehingga memancing pengguna PC memakai browser ini untuk berselancar di Internet.

Browser alternatif, seperti Opera atau Firefox, biasanya menawarkan kecepatan browsing yang lebih baik dibanding IE. Namun, penggemar setia IE tidak perlu khawatir. Dengan langkah pengoptimalan yang tepat, IE pun dapat melejit dengan sempurna di dunia maya.

Seperti pada IE versi 8, Anda dapat melakukan satu langkah mudah dengan me-rigister sebuah file DLL. Caranya sangat mudah. Pertama-tama, Anda klik tombol “Start”. Kemudian, akses menu “All Programs | Accessores”. Sampai di sini, klik kanan pada baris “Command Prompt” lalu pilih “Run as administrator”. Jika window popo-up UAC muncul, pilih “Yes”. Pada layar command prompt yang muncul, ketik ‘regsvr32 actxprxy.dll’ lalu tekan [ENTER]. Sebuah window konfirmasi akan muncul menyatakan proses telah berhasil dilakukan. Kini, browser IE Anda akan terasa lebih gesit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar